Kamis, 15 Agustus 2019

Gerakan Literasi di Sekolah


Hasil gambar untuk literasi sekolah



Assalamualaikum wr.wb.




     Hai, kawan!
     Pasti kalian pernah membaca buku ataupun majalah di sekolah maupun di rumah kan? Nah jika kalian pernah membaca kalian pasti pernah melakukan literasi, tapi apa sih literasi itu? mungkin ada beberapa dari kalian yang tidak tahu.

     Literasi itu berbeda dengan membaca buku seperti biasanya, namun literasi mempunyai makna yang lebih dalam. literasi adalah istilah umum yang merujuk pada seperangkat kemampuan dan keterampilan individu dalam membaca, menulis, berbicara,menghitung, dan memecahkan masalah pada tingkat keahlian tertentu yang diperlukan dalam kehidupan sehari-hari.sehingga literasi tidak bisa dilepaskan dari kemampuan bahasa.

    Setelah tahu pengertian literasi kalian pasti akan bertanya tanya bagaimana cara penerapan literasi itu kan... pada umumnya setelah membaca suatu buku pasti kita akan sedikit mengingat isi dari buku tersebut, agar kita lebih memhami isi dari buku tersebut, kita perlu mencoba menulis hal yang kita ingat dari buku yang telah kita baca, saat kita menulis kita perlahan lahan akan memahami kata demi kata dalam buku yang sudah kita baca.
   
     Kegiatan literasi ini sudah banyak diterapkan dibeberapa sekolah, di SMP, SMA maupun SMK. Contohnya saja di SMK NEGERI 6 MALANG, pihak sekolah sudah memfasilitasi siswa dengan dibangunnya ruang perpustakaan yang dipenuhi dengan buku buku menarik. siswa bisa membaca buku di waktu istirahat, saat membaca inilah siswa diharapkan bisa memahami isi dari buku tersebut dan menyimpulkannya melalui sebuah tulisan. hal ini tentu bisa melatih sekaligus mengembangkan keterampilan siswa dalam berpikir dan mengolah suatu kalimat.

Hasil gambar untuk literasi smk negeri 6 malang
Pembukaan gerakan literasi di SMK NEGERI 6 MALANG
   
        Keterampilan berpikir yang cepat dapat membantu siswa dalam kegiatan pembelajaran, siswa akan dengan cepat menangkap materi dari guru dan menyimpulkan isi pembelajaran. nah kalian semua pasti ingin menangkap semua materi pelajaran dengan cepat? keterampilan ini juga yang sangat disukai oleh para guru, coba kalian bayangkan saat guru mengajar dan semua muridnya dapat memahami semua materi yang beliau sampaikan, wah pasti senang sekali! tanpa kita sadari disaat seperti itu kita sudah membahagiakan guru kita.

    Pada umumnya literasi itu hanya menghabiskan waktu 15 menit saja! lebih sedikit dari waktu kalian bermain game atau sosmed kan. sekarang mungkin kalian akan berpikir "duh ngapain sih literasi..?", "unfaedah banget", "apaan dah buang buang waktu aja mending main hp" iya kan, ngaku hayoo.... jangan salah loh, literasi itu banyak manfaatnya selain manfaat yang sudah saya tuliskan di atas tadi,masih banyak lagi manfaat literasi bagi kita. mau tau gak? nah berikut adalah beberapa manfaat literasi bagi kita, yaitu:
1. mengoptimalkan kinerja otak karena sering digunakan untuk membaca dan menulis
2. mendapat berbagai wawasan dan informasi baru
3. kemampuan memahami makna suatu informasi akan semakin meningkat
4. meningkatkan kemampuan analisis dan berpikir
5. membantu meningkatkan daya fokus dan kemampuan konsentrasi seseorang
6. meningkatkan kemampuan seseorang dalam merangkai kata yang bermakna
nah sekarang kalian percaya kan kalau literasi mempunyai banyak manfaat, sebenearnya masih banyak manfaat lainnya yang belum kita ketahui tentang literasi. kalian masih bisa berpikir kalau literasi itu tidak penting hm?

    Hmmm kalian tau gak, saat kalian membaca tulisan ini kalian termasuk melakukan kegitan literasi loh, tanpa kita sadari kita sering melakukan literasi, tapi kenapa yah kalau kita melakukannya dengan sadar malah terasa berat, huhu jadi sad :( tapi setelah mengetahui manfaat literasi, hal itu tidak akan berat lagi. teman teman mulai dari sekarang ayo kita giatkan gerakan literasi di sekolah kita untuk generasi yang lebih baik! cukup sekian ya, kurasa kalian sudah bosan membaca tulisan ini... sampai jumpa di tulisan lainnya ya kawan!



Wassalamuallikum wr.wb.
   

   
   
   
   

6 komentar:

  1. awal yang baik untuk gerakan literasi

    BalasHapus
  2. Lumayan bagus,,persuasif untuk ajakan berliterasi,,,, Seumangatttt !!!

    BalasHapus
  3. Beberapa penulisan mohon dicermati. Nice Job^^

    BalasHapus
  4. Bahasanya enak dimengerti tetapi terlalu gaul.

    BalasHapus
  5. Yeee... Ini nih muncul ajakan lebih dikembangkan ya .... Media pendukung lebih ditambah,kreatif dan lebih menarik ya,semangaaaat 😍😍

    BalasHapus